Feeds:
Posts
Comments

Archive for February, 2008

Kemarin saya ke rumah ibu di Tebet. karena rencananya mau naik taksi dari Indosat, saya siapkan bahan bacaan buat di perjalanan. Ini memang kebiasaan saya, selalu membawa bacaan pada saat perjalanan atau menunggu antrian supaya waktu tak terbuang percuma. Saya bawa majalah kecil SABILI edisi 7 Februari 2008 / 29 Muharam 1429 yang sudah saya beli beberapa hari sebelumnya. Memang saya tidak langganan majalah ini. Edisi inipun saya beli gara2 ada ulasan tentang lagu Chrisye Ketika Mulut, Tak Lagi Berkata yang indah itu. Karena sudah dibeli majalahnya, saya iseng baca artikel lainnya di dalam taksi.

sabili.jpg

Subhanallah! Ternyata artikel-artikelnya sungguh menawan terutama tentang tema edisi ini : Membangun Kembali Perabadan Ilmu. Bukan apa-apa, di dalam uraian panjang lebar yang dipaparkan di edisi ini, buku memiliki derajat yang tinggi sebagai sumber ilmu. Buku harus dipertahankan untuk dibaca, dimengerti, diamalkan, dan disebarluaskan. Begitulah kira-kira ulasannya. Tidak hanya artikel utama yang bagus, artikel lainnya seperti The Sin of Inaction, atau wawancara dengan topik Kita Lebih Senang Jadi Penyanyi Dangdut … semuanya menggugah.  Singkat kata, tadi malam perjalanan baca saya lanjutkan dengan majalah Sabili ini, dan saya merasa banyak menyerap ilmu yang dituliskan di majalah mungil ini.

Read Full Post »